Edisi.id – Aksi rombongan presiden menepi untuk memberikan jalan kepada ambulans melintas di jalan Grobogan Jawa tengah viral di Media sosial
Sopir ambulans itu berterima kasih karena diberikan jalan untuk merujuk pasien ke rumah sakit Yakkum Purwodadi
Video rombongan presiden Joko Widodo menepi saat ambulans melintas viral di media sosial,ini terjadi saat presiden bersama rombongan melaju dari arah Grobogan menuju Blora Jawa Tengah Rabu kemarin.
Program Minyak Goreng Seharga Rp 14.000 Perliter Diluncurkan Pemerintah
Sopir ambulans bernama Septian sempat kaget saat pasangan dengan rombongan presiden dan berhenti sejenak, namun Paspampres meminta ambulans untuk terus melaju.
“Narasumber: Ya saya kaget, pertama saya sudah mengalah saya disuruh lanjut aja. Soalnya bawa pasien.
Reporter: Berapa orang didalamnya?
Narasumber: Lima orang, membawa lima orang
Reporter: Baru pertama kali itu ya baru ngerasain seperti itu?
Narasumber: ooh iyaa.., iya saya baru pertama ini”, Ujar Septian selaku sebagai Sopir Ambulans
Mobil ambulans yang dikemudikan Septian membawa pasien rujukan d dari rumah sakit Ki Ageng Selo Wirosari Grobogan Jawa Tengah menuju rumah sakit Yakkum Purwodadi, Rabu, 06 Januari 2022
Penulis By: Khalifah Sekar Arum