AIRA, Soloist Asal Malang Launching Lagu Perdana ‘Ada Yang Berbeda’

  • Bagikan

Edisi.id – NASIONAL – Soloist baru asal Malang yang bernama “AIRA” baru baru ini meluncurkan lagu pertamanya yang berjudul “ADA YANG BERBEDA”. Lagu bergenre pop ini sudah bisa disaksikan di kanal YouTube resminya “AIRA OFFICIAL” dan seluruh digital platform seperti  JOOX, SPOTIFY, ITUNES dan lainnya.

“Pernah nggak kalian ngrasain jatuh cinta sama sahabat sendiri? Banyak kan pastinya, cowok cewek yang bersahabat lama, kemungkinan besar ada salah satu yang menyimpan benih benih cinta. Namun demi mempertahankan hubungan persahabatan itu agar tidak pecah jadi terpaksa harus menahan rasa cinta itu agar tidak terungkap,” tutur Aira.

Aira Anabela, Soloist Asal Kota Malang – Jawa Timur.

“Sakit nggak? Nyesek malah , gimana nggak sakit karena namanya juga cinta tapi “Hati ini tak boleh melangkah lebih dari teman” namun “Hati ini juga tidak pandai berdusta” . Mungkin ini sebagian gambaran kecil dari lagu Ada Yang Berbeda,” tambahnya.

Aira menjelaskan, lagu ini adalah karya dari salah satu pencipta lagu yang bernama IMAM. Beliau adalah sosok yang sangat Aira kagumi, karena lagu yang diciptakan baik dari segi lirik dan maknanya bisa menyentuh banyak anak muda sekarang , bahkan liriknya pun mudah diingat serta mampu membuat para pendengar ikut hanyut dalam menyanyikan lagu ini.

“Selain itu, aransemen yang dibuat oleh Hiskia Sion dan dipadukan dengan Mixing music yang dibawakan oleh Margo Sastro menghasilkan harmonisasi yang indah bahkan terkesan mewah,” tutupnya.

 

Link Youtube Lagu ADA YANG BERBEDA:

Artist Name     : AIRA

Single              : “Ada Yang Berbeda”

Composser      : Imam

Music Arr        : Hiskia Sion

Mixing             : Margo Sastro (VEPRO music records)

Video music    : Erik Prasetyo (Guyon Karo Kamera)

 

Jangan lupa bantu follow, like & subscribe juga medsos AIRA ya:

IG : @airanabela

Twitter : @aira.anabela

FB : Aira Anabela

Tiktok : @airaanabela

YouTube : AIRA OFFICIAL

  • Bagikan