Timnas Akan Memainkan Kualifikasi Piala Asia Di Luar Asean

  • Bagikan

Edisi.id – Timnas Indonesia akan memainkan tiga pertandingan Kualifikasi Piala Asia 2023 pada 8-14 Juni 2022 mendatang di salah satu dari lima negara berikut:

Uzbekistan,Kirgizstan,India,Kuwait,Mongolia
Lima negara di atas bersama Malaysia telah ditetapkan oleh AFC sebagai tuan rumah babak tiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia tidak mungkin bermain di Malaysia karena kedua negara sama-sama berasal dari pot 3.

Bikin Kaget! Penjaga Makam Beberkan Fakta Mengejutkan Soal Makan Dorce, Ternyata

Penentuan pot didasarkan pada peringkat FIFA edisi Februari 2022.

Sebanyak 24 negara peserta kualifikasi akan dibagi ke dalam enam grup yang masing-masing berisi empat tim.

Setiap grup terdiri dari satu negara asal pot 1, satu negara asal pot 2, satu negara dari pot 3, dan satu negara dari pot 4.

Undian pembagian grup akan dilakukan pada Rabu pekan depan, 24 Februari 2022 di Kuala Lumpur Malaysia.

Enam juara grup dan lima runner-up grup terbaik akan lolos ke putaran final Piala Asia 2023 di China pada Juni-Juli 2023.

Sebelumnya sudah ada 13 negara yang lolos ke putaran final Piala Asia.

Mereka adalah China, Jepang, Suriah, Qatar, Korsel, Australia, Iran, UEA, Arab Saudi, Irak, Oman, Vietnam, Lebanon

  • Bagikan