Edisi.id – Kemajuan teknologi saat ini tak bisa dipungkiri dalam mengenalkan lembaga produk atau lainnya kepada warga netizen.
Oleh karena itu SMP Tirtajaya memanfaatkan media online dan media sosial untuk mempromosikan PPDB sehingga masyarakat bisa tahu dan mengenal kualitas pendidikan dan fasilitas SMP Tirta Jaya.
Dalam rangka mewujudkan hal tersebut SMP Tirtajaya bekerjasama dengan siaran Depok untuk mempromosikan SMP Tirta Jaya melalui penayangan berita atau artikel melalui media online dan penayangan video ataupun desain banner player melalui media sosial.
Kepala Sekolah SMP Tirtajaya wasno mengungkapkan bahwa SMP Tirtajaya memiliki kualitas pendidikan Mumpuni, biaya terjangkau dibanding Sekolah lain serta Fasilitas yang lengkap. Dan ini perlu kami sosialisasikan kepada masyarakat.
“SMP Tirtajaya menggandeng siaran Depok dalam promosi sekolah karena mengetahui jaringan dan keterkenalan siaran Depok dikalangan masyarakat,” ujar Wasno.
Sementara itu pimpinan siaran Depok Rohmat Rospari mengungkapkan Terima kasih atas kepercayaan SMP Tirta Jaya untuk mempromosikan sekolah melalui penayangan artikel atau berita dan konten video melalui siaran Depok dan jaringan yang dimiliki siaran Depok.
“Kami mempunyai niat ingin membantu dunia pendidikan dan UMKM melalui media online dan media sosial dengan biaya yang sangat-sangat bisa dijangkau, ujar Rohmat Rospari.
Rohmat Rospari menambahkan dengan biaya kerjasama yang terjangkau lembaga pendidikan dan UMKM bisa lebih dikenal masyarakat dan bisa dirasakan dan dimanfaatkan kehadirannya oleh masyarakat.
“Bagi lembaga pendidikan dan UMKM yang ingin bekerja sama mempromosikan sekolah atau UMKM nya silakan menghubungi siaran Depok di 081311150 144,” pungkas Rohmat Rospari.
